Jumat, 31 Maret 2023

Wow! Jamur Cordyceps dari Film The Last of Us Bisa Muncul di Layar Google, Begini Caranya

- Jumat, 27 Januari 2023 | 15:56 WIB
Google menampilkan jamur Cordyceps di layar saat mencari kata The Last of Us. (Tangkapan layar Google)
Google menampilkan jamur Cordyceps di layar saat mencari kata The Last of Us. (Tangkapan layar Google)

KILAT.COM - Google selalu menghadirkan sesuatu yang mengejutkan bagi para penggunanya.

Seperti setiap adanya hari perayaan, Google selalu menampilkan fitur yang menghibur bagi para pengguna.

Kini fitur Google baru juga muncul jika Anda mencari kata The Last of Us.

Lantaran jika Anda mencari kata The Last of Us di tampilan Google Anda, seketika layar Anda akan dipenuhi oleh Jamur Cordyceps.

Baca Juga: Anime Record of Ragnarok Season 2 Akan Dipisah 2 Part, Berikut Jumlah Episodenya!

The Last of Us adalah sebuah film yang menceritakan sebuah wabah yang terjadi dan menimpa dunia.

Pasalnya Indonesia menjadi latar belakang yang menjadi penyebab adanya wabah yang terjadi di dunia dalam film The Last of Us tersebut.

Dalam cerita The Last of Us, wabah tersebut terjadi akibat sebuah jamur bernama Cordyceps.

Akhirnya Jamur Cordyceps itu menjadi sebuah wabah yang membuat orang-orang menjadi zombie.

Baca Juga: Jadwal Tayang Variety Show SeoJin, Park Seo Joon hingga V BTS Jadi Karyawan Restoran

Seorang aktor senior bernama Christine Hakim juga bermain menunjukan kemampuannya dalam film The Last of Us yang berperan sebagai sosok bernama Dr Ratna.

Seolah merayakan film The Last of Us yang tayang di HBO, Google pun membuat fitur unik yang bisa dicoba oleh para penggunanya.

Dimana dalam fitur Google ini para pengguna bisa melihat Jamur Cordyceps yang muncul di layar laptop ataupun smartphone seseorang.

Caranya cukup mudah, Anda hanya perlu mencari kata The Last of Us untuk menemukan Jamur Cordyceps di layar laptop atau smartphone Anda.

Halaman:

Editor: Yuliyanti Anggraeni

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X