Rabu, 29 Maret 2023

Aplikasi Shopee Alami Gangguan, Netizen: Sampai Kapan, Gimana Cara Atasinya?

- Jumat, 23 Desember 2022 | 21:30 WIB
Shopee / YouTube Shopee Singapura
Shopee / YouTube Shopee Singapura

JAKARTA, kilat.com- aplikasi belanja online, Shopee dilaporkan mengalami gangguan pada hari ini, Jumat 23 Desember 2022. Lantas, sampai kapan gangguan tersebut berlaku? Simak cara mengatasinya di sini.

Banyak warganet yang mengeluh karena aplikasi Shopee yang mereka punya mengalami error pada hari ini seperti tak bisa dibuka.

Adapun netizen yang mengeluhkan kendala tersebut melalui platform sosial media salah satunya Twitter untuk mengetahui gangguan tersebut terkait sampai kapan dan cara mengatasinya apabila tak dapat dibuka kembali.

Baca Juga: Ju Ji Hoon Bintangi Film Komedi Gentleman, Jadi Detektif Tak Kenal Takut

gangguan yang dihadapi oleh para pengguna tersebut adalah munculnya notifikasi untuk mengarahkan ke halaman utama pada saat fitur-fitur yang tersedia dibuka.

"Ups, halaman sedang dalam perbaikan. Mohon tunggu sebentar! Kembali ke halaman utama" demikian notifikasi yang muncul di layar utama e-commerce tersebut.

"Shopee lagi eror ya?," tulis pemilik akun Twitter @nabatilovey.

Baca Juga: Guru Ngaji Cabuli Tiga Murid Pria di Mojokerto Dihukum 10 Tahun Penjara dan Denda Rp1 Miliar

"tolong ini gmn deh Shopee error smpe skrng dr kmrin anjer?!!! @ShopeeID," tambah pemilik akun @pockykey hari ini.

"min, perbaikannya ampe kapan?," tulis @Farahshfyh.

Pihak Shopee kemudian menjelaskan bahwa penyebab aplikasi sedang error pada hari ini karena sedang ada perbaikan di sistem.

Baca Juga: Ingat! Jalur Puncak Bogor Tutup Total Selama Malam Tahun Baru 2023

"Hai kak, Mohon maaf atas ketidaknyamanan nya. Terkait kendala kamu tidak bisa akses aplikasi Shopee karna muncul notifikasi halaman sedang dalam perbaikan, utk saat ini terdapat kendala pada Sistem Shopee dan sedang dalam perbaikan oleh tim terkait (1/3)," balas @ShopeeID.

Pihak Shopee juga menyarankan solusi atau cara mengatasi gangguan jika aplikasi tetap tidak bisa dibuka, salah satunya dengan membersihkan Cache atau data yang tidak penting.

Halaman:

Editor: Anggi Tiar

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X