KILAT.COM - Keikutsertaan Israel dalam Piala Dunia U-20, saat ini menjadi polemik tersendiri bagi sekelompok orang di Indonesia.
Beberapa kelompok secara terang-terangan menolak kehadiran Israel yang akan bertanding di Piala Dunia U-20.
Pernyataan bersedianya Persipura menampung Israel terkait polemik Piala Dunia U-20 tersebut, disampaikan secara langsung melalui akun Twitter @PERSIPURA_ pada Selasa, 28 Maret 2023.
"Demi tetap bisa terselenggaranya Piala Dunia U-20, apakah Stadion Papua bangkit ini bisa menjadi solusi dari masalah yang ada saat ini," tulisnya seperti yang dikutip Kilat.com pada Selasa, 28 Maret 2023.
Baca Juga: Kata Jokowi Soal Timnas Israel di Piala Dunia U-20: Saya Menjamin...

Sebagaimana yang diketahui, keikutsertaan Israel dalam Piala Dunia U-20 menjadi polemik tersendiri bagi sebagian kelompok di Indonesia.
Beberapa kelompok dengan tegas menolak Israel yang dinyatakan lolos untuk bertanding di Piala Dunia U-20 yang rencananya akan dilaksanakan di Indonesia.
Polemik yang semakin bergulir panas tersebut, akhirnya membuat Presiden Joko Widodo (Jokowi) buka suara.
Jokowi mengatakan,keikutsertaan Israel tidak ada kaitannya dengan konsistensi posisi politik luar negeri Indonesia.
Baca Juga: Jokowi Beberkan Maksud Erick Thohir untuk Menemui FIFA: Demi Mencari...
"Saya menjamin keikutsertaan Israel tidak ada kaitannya dengan konsistensi posisi politik luar negeri kita (Indonesia) terhadap Palestina," bebernya seperti yang dikutip Kilat.com dari PMN News pada Selasa, 28 Maret 2023.
Selain itu, dalam kesempatan yang sama Jokowi pun menyampaikan pendapat Duta Besar (Dubes) Palestina untuk Indonesia.
Dubes Palestina untuk Indonesia, Zuhair Al-Shun menyatakan bahwa urusan politik dan olahraga hendaknya tidak dicampuradukkan.
Artikel Terkait
Gubernur Bali Tolak Timnas Israel Diduga Jadi Alasan FIFA Batalkan Drawing Piala Dunia U-20 Indonesia
Indonesia Terancam Gagal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20, FIFA Siapkan Gantinya?
Waduh! FIFA Hapus Lagu Piala Dunia U-20 Indonesia 2023 dari Website Resminya
Siap-siap! KNPI Bakal Ambil Tindakan Jika PSSI Masih Ngotot Datangkan Timnas Israel di Piala Dunia U-20
Kata Jokowi Soal Timnas Israel di Piala Dunia U-20: Saya Menjamin...