Kamis, 23 Maret 2023

Jelang Pertandingan Liverpool vs Manchester United, Jurgen Klopp dan Erik ten Hag Minta Hal Ini ke Fans

- Minggu, 5 Maret 2023 | 05:30 WIB
Pelatih Liverpool Jurgen Klop meminta fans untuk tidak menyanyikan tentang tragedi Liverpool dan Manchester United. ((@jurgenklop10))
Pelatih Liverpool Jurgen Klop meminta fans untuk tidak menyanyikan tentang tragedi Liverpool dan Manchester United. ((@jurgenklop10))

KILAT.COM - Jurgen Klopp dan Erik ten Hag meminta fans untuk tidak menyanyikan tentang tragedi Liverpool dan Manchester United.

Nyanyian yang dinyanyikan dengan lantang oleh penggemar adalah tentang bencana di yang terjadi di Hillsborough, Heysel dan Munich.

Jelang pertandingan Liverpool dan Manchester United yang akan diadakan pada hari Minggu, 5 Maret 2023.

Manajer Liverpool Jurgen Klopp dan rekan Manchester United Erik ten Hag mendesak para fans untuk menahan diri agar tidak menyanyikan nyanyian tentang tragedi yang terjadi baru-baru ini dimunculkan kembali.

Baca Juga: Wapres Ma'ruf Amin Kunjungi Pertamina Plumpang dan RPTRA Rasela, Wacanakan Relokasi Depo ke Pelabuhan

Liverpool dan United akan bertemu di Super Sunday, dan disiarkan langsung oleh Sky Sport.

Tetapi baru-baru ini pertandingan antara kedua klub telah dirusak oleh sekelompok fans yang bersorak dan mengejek tentang tragedi klub lain termasuk Hillsborough, Heysel dan Munich.

Seruan yang dinyanyikan para penggemar ini adalah akibat dari ketidakterimaan hasil pertandingan April lalu tentang Hillsborough.

Saat ini, Liverpool dan United telah menulis surat terbuka bersama, mendesak para penggemar untuk berpikir ulang sebelum menyanyikan nyanyian tersebut.

Baca Juga: Admin Salah Upload! Ini Spoiler Peserta MasterChef Indonesia Season 10 yang Bakal Masuk Top 4, Siapa Tuh?

Dilansir Kilat.com dari skysport, Klopp mengatakan: “Alasan mengapa persaingan antara Liverpool dan Manchester United begitu istimewa adalah karena persaingan yang begitu intens dan tidak ada yang ingin mengubahnya,”

“Tetapi, saat persaingan menjadi terlalu intens, persaingan justru mengarah ke arah yang tidak baik bagi dan kami tidak membutuhkan ini,” lanjutnya.

“Kami memang menginginkan kemeriahan suporter dalam setiap pertandingan. Namun, apa yang tidak kami inginkan adalah semua yang melampaui ini,” sambungnya.

“Terutama untuk nyanyian yang tidak memiliki tempat di sepak bola. Jika kita bisa menjaga gairah dan menghilangkan racun, itu akan jauh lebih baik,” tutupnya.

Halaman:

Editor: Saniatu Aini

Sumber: Sky Sport

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X