KILAT.COM - Seorang prajurit TNI kehilangan nyawa akibat kecelakaan sungai di Papua.
Komandan Pos (Danpos) Tirineri Satgas Yonif RK 113/JS, Letda Inf Rian Alfeiro Putra Perdana, tewas setelah terpeleset di Kali Yambi.
Rian Aldeiro Putra Perdana hanyut di kali yang berlokasi di Distrik Yambi, Kabupaten Puncak Jaya, Provinsi Papua Tengah itu.
Kecelakaan yang menimpa korban terjadi pada Selasa, 31 Januari 2023 sekitar puku 13.00 WIT.
Baca Juga: Khutbah Jumat Isra Miraj 2023: Pentingnya Ibadah Salat bagi Diri dan Umat
Menurut Kapendam XVII/Cenderawasih, Kolonel Kav Herman Taryaman, insiden nahas ini berawal dari Rian yang tengah melakukan Pam Parimeter di Kampung Yambi.
Saat sedang berjalan di belakang personel Patroli Pam Parimetera, Rian tergelincir hingga jatuh ke sungai dan hanyut terbawa arus.
"Tim Patroli Pam Parimeter dipimpin Letda Inf Rian Alferio Putra Perdana melanjutkan patroli di sekitar Kali Yambi dengan posisi dibelakang personel Pam depan," demikian penjelasan kronologi kejadian dalam rilis yang dibagikan Rabu, 1 Februari 2023.
"Kemudian Letda Inf Rian Alferio Putra Perdana tegelincir jatuh ke Kali Yambi dan terseret arus Kali," lanjutnya.
Melihat kejadian itu, prajurit lainnya yakni Praka Ali Hasymi langsung mengejar korban dari pinggiran Kali Yambi.
Setelah melakukan pengejaran, Ali berhasil menemukan Rian Alferio Putra Perdana tersangkut di batu Kali Yambi dalam kondisi tak sadarkan diri.
Korban pun segera diselamatkan dan dievakuasi ke RSUD Mulia untuk mendapat pertolongan medis.
Baca Juga: Khutbah Jumat Bulan Rajab 3 Februari 2023: Tips agar Pekerjaan Halal, Berkah, dan Manfaat
Artikel Terkait
Warga Batubara Terpeleset di Sungai Bahbolon Ditemukan Tewas
Ditinggal Bapak Tidur, Bayi 8 Bulan di Kedawung Sragen Tewas Hanyut di Sungai
Sungai Meluap, Tiga Kecamatan di Pandeglang Banten Terendam Banjir
Fenomena Ombak Bono di Sungai Kampar Viral di TikTok, Ini Penyebab dan Mitosnya
Kronologi Tewasnya Letda Inf Rian Alferio Putra Perdana yang Terpeleset ke Kali Yambi