KILAT.COM - Tersangka Mario Dandy Satriyo dan Shane Lukas kini telah digelandang ke Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta.
Jelang persidangan kasus penganiayaan David Ozora, sejumlah spekulasi putusan yang akan didapat Mario Dandy Satriyo masih diperbincangkan.
Menarik perhatian sejumlah pihak, tidak terkecuali pengamat hukum Erasmus Napitupulu.
Sosok yang akhir-akhir ini menjadi sorotan, lantaran pernah mati-matian bela pelaku AG dalam kasus penganiayaan yang dilakukan Mario Dandy Cs.
Kali ini, Erasmus Napitupulu juga memberi tanggapan terkait ramainya video yang beredar, saat dimana tersangka bisa melepas kabel ties (borgol) sesuka hati.
Gara-gara ini, Erasmus ingatkan kembali apa yang menimpa pelaku AG yang sudah divonis 3,5 tahun.
Dilansir melalui akun Twitter pribadinya, peneliti ICJR sebut pernah peringatkan untuk masyarakat berhati-hati dalam menghujat.
"Saat kami katakan hati-hati dengan menghujat dan skenario membebankan kesalahan (otak kejahatan) ke AGH, ini yang kami maksud," cuit Erasmus, dikutip Kilat.com dari @erasmus70 pada Sabtu,27 Mei 2023.
Baca Juga: 'Saya Cuma Bisa Kagum', Heboh Erick Thohir Nonton Konser Suga BTS, Klaim sebagai Army Rookie!
Tak hanya itu, Erasmus berkeyakinan bahwa skenario yang dibuat untuk Mario Dandy merupakan kelakar buzzer bayaran.
"Udah pada percaya belum? atau mau ikutin skenario buzzer bayaran?" pungkasnya.
Diwartakan sebelumnya, pakar hukum pidana Jamin Ginting juga menyebut kalau tersangka Mario Dandy Satrio dan Shane Lukas berpotensi dapat hukuman ringan.
Menurut Jamin, hal tersebut sangat dipengaruhi oleh perkembangan kondisi anak Jonathan Latumahina itu.
Artikel Terkait
Tak Main-main! Sosok Ini Sampai Minta Jokowi Tanggapi Kasus Mario Dandy Satriyo Lepas Pasang Kabel Ties
Polda Metro Jaya Terkesan Melindungi Mario Dandy Satriyo Lepas Pasang Kabel Ties, Netizen: Sebestie Itu Ya?
Mellisa Anggraini Sindir Kelakuan Mario Dandy Satriyo yang Terlihat Santai dan Tanpa Rasa Bersalah
Mario Dandy Satriyo Dinilai Dapat Perlakuan Istimewa, Mellisa Anggraini: Luar Biasa Anak Pejabat Ini
Ungkapan Geram Netizen Terkait Mario Dandy: Begitu Kuat Rafael Alun Anaknya Dapat Perlakuan Istimewa Kaya Gini