Senin, 29 Mei 2023

AM Hendropriyono Tanggapi Soal Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20: Kita Itu Hidup di Zaman..

- Kamis, 30 Maret 2023 | 15:10 WIB
 Jenderal TNI (PURN) AM Hendropriyono Tanggapi Soal Piala Dunia U-20. (Istimewa / Kilat Media)
Jenderal TNI (PURN) AM Hendropriyono Tanggapi Soal Piala Dunia U-20. (Istimewa / Kilat Media)

KILAT.COM - Kabar buruk bagi dunia sepak bola, Indonesia baru saja resmi batal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20. Hal ini pun menjadi sorotan besar tokoh publik.

Sebelum dinyatakan batal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20, Indonesia secara terang-terangan menolak kehadiran Timnas Israel dan menjadi polemik besar.

Kejadian ini pun ditanggapi oleh Jenderal TNI (PURN) Prof. Dr. Abdullah Mahmud Hendropriyono, S.T., S.H., M.H.

Kepada Kilat.com, AM Hendropriyono menanggapi kabar Indonesia menolak kehadiran Timnas Israel dalam ajang Piala Dunia U-20.

 

Baca Juga: Jonathan Latumahina Naik Darah, Sikap 3 Tersangka yang Aniaya David Ozora Kelewatan: Serabut Syaraf Ini Pecah!

 

"Tanggapan Jenderal TNI (PURN) Prof. Dr. Abdullah Mahmud Hendropriyono, S.T., S.H., M.H Terkait FIFA Membatalkan Indonesia sebagai tuan rumah Piala dunia U-20," tulis akun Instagram Kilat Media @kilat.media, Kamis, 30 Maret 2023.

AM Hendropriyono menyebut seharusnya hal ini tidak harus terjadi, di mana hanya akan merugikan Indonesia.

"Sekarang kita di boikot, kita tidak jadi U-20 itu, kita sebagai tuan rumah terus di mana-mana kita di tutup, kita bisa ngelawan ngga?" ucap AM Hendropriyono dalam wawancara Ekslusif Kilat Media, Kamis, 30 Maret 2023.

 

"Gimana cara melawannya? saya juga gak yakin di zaman sekarang ada yang ngikutin kita. Jadi kita itu dalam menerapkan satu sikap, dalam mengambil sikap kita harus ingat ruang dan waktu," lanjut AM Hendropriyono.

Baca Juga: David Ozora Beresiko Alami Cacat Permanen, Jonathan Latumahina Geram: Disaat yang Sama Pelaku Ngemis di Media!

 

Halaman:

Editor: Davina Aulia Sekar

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X