KILAT.COM - Rencana percepatan Cuti Bersama Idulfitri 2023 ternyata belum mendapatkan keputusan final, masih perlu adanya rapat lanjutan.
Hal itu disampaikan oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN RB) Abdullah Azwar Annas, Senin, 27 Maret 2023.
"Nanti akan ada tindak lanjut rapat dengan (Menteri Ketanagakerjaan) Bu Ida, dengan Menteri Agama (Yaqut) dan juga Pak Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Muhadjir Effendy), akan kita tindaklanjuti," kata Abdullah Azwar Annas di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat.
Azwar mengatakan, perubahan tanggal cuti bersama untuk menghindari penumpakan pemudik, sehingga diusulkan agar cuti bersama dimajukan dua hari, menjadi tanggal 19 April 2023.
"Ini kan soal bagaimana supaya tidak terjadi penumpukan di tanggal 21 (April) ya, tetapi kan ASN sendiri punya hak mengurus cuti. Bisa cuti di depan atau cuti di belakang," jelasnya.
Sebelumnya, pemerintah sudah memutuskan akan memajukan cuti bersama Hari Raya Idulfitri 2023.
Cuti bersama Lebaran 2023 akan dimulai pada 19 sampai 26 April 2023.
Hal tersebut disampaikan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi usai rapat intern bersama Presiden Jokowi membahas arus mudik Idul Fitri 1444 Hijriah di Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat, 24 Maret 2023.
"Kami tadi bersama-sama Kapolri mengusulkan liburnya maju dua hari. Jadi mulai tanggal 19 sudah libur, 20 sudah libur. Tapi masuknya 26, jadi tambah satu hari, tapi di depan tambah dua hari," katanya.
Tadinya aturan cuti bersama Lebaran 2023 yakni dari 21 sampai 26 April 2023.
Dimajukannya cuti bersama untuk mencegah kemacetan parah atau membludaknya kendaraan
"Alasannya karena secara tradisional keinginan untuk mudik ini tinggi sekali, dengan volume yang banyak dan kalau dilihat itu tertuju sama hanya tanggal 21, maka terjadi penumpukan yang luar biasa," katanya.
Artikel Terkait
Modal Jempol! Resep Kue Kering Coklat Khas Swedia ala Chef Devina Hermawan, Cocok Buat Lebaran
Catat! Ini Tanggal Perubahan Cuti Bersama Lebaran 2023, Benarkah Dimajukan Menjadi 7 Hari?
Nunggu THR Lebaran Idulfitri 2023 dan Cuti Bersama? Catat Tanggal dan Kapan Cairnya di Sini
Jadwal Cuti Bersama dan Pencarian THR Lebaran 2023, Menhub Prediksi Akan Ada 123 Orang yang Mudik Tahun Ini!
15 Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 2023 Selain Minal Aidin Wal Faizin, Jadi Rekomendasi di Momen Lebaran