Sabtu, 10 Juni 2023

Usai Klaim Barang Mewah Istrinya KW, SF Hariyanto Kini Bantah Pesta Ulang Tahun Anaknya Mewah: Itu Cuma di...

- Jumat, 24 Maret 2023 | 17:48 WIB
Foto SF Hariyanto bersama dengan sang anak yang merayakan pesta ulang tahun. (Kolase Twitter/ @dirjenantiaging/ @partaisocmed)
Foto SF Hariyanto bersama dengan sang anak yang merayakan pesta ulang tahun. (Kolase Twitter/ @dirjenantiaging/ @partaisocmed)

KILAT.COM - Sekdaprov Riau SF Hariyanto membantah bahwa pesta ulang tahun anaknya dilakukan secara mewah.

Kabar mengenai Sekdaprov Riau SF Hariyanto dan keluarganya yang gemar flexing kemewahan masih mencuri perhatian publik.

Sebelumnya viral mengenai istri dari Sekdaprov Riau SF Hariyanto yang gemar flexing kemewahan, mulai dari mengenakan barang-barang mewah hingga plesiran ke luar negeri.

Usai mengklaim bahwa barang-barang mewah yang dimiliki istri dan keluarganya merupakan barang KW, Sekdaprov Riau SF Hariyanto kini membantah terkait kabar yang menyebutkan bahwa pesta ulang tahun sang anak dilakukan di hotel mewah.

Baca Juga: Ide Menu Buka Puasa Ramadhan 2023, Resep Sundubu Jjigae ala Devina Hermawan yang Gak Kalah sama Resto

Seperti yang diketahui bahwa sebelumnya beredar video dan foto yang memperlihatkan pesta ulang tahun dari anak perempuan Sekdaprov Riau SF Hariyanto di sebuah hotel mewah.

Kabar pesta ulang tahun dari anak Sekdaprov Riau SF Hariyanto yang digelar di hotel mewah pun langsung menjadi viral di media sosial.

Atas viralnya kabar mengenai pesta ulang tahun sang anak yang digelar secara mewah, Sekdaprov Riau SF Hariyanto memberikan responnya.

Beredar video yang memperlihatkan Sekdaprov Riau SF Hariyanto yang membantah kabar terkait pesta mewah ulang tahun sang anak yang ke-17 saat itu.

Baca Juga: Ini Spoiler dan Link Nonton Taxi Driver 2 Episode 9 Sub Indo, Tayang Jam Berapa?

Akun Twitter @DirjenAntiAging memposting video pernyataan dari Sekdaprov Riau SF Hariyanto terkait viralnya pesta ulang tahun mewah dari sang anak.

“Setelah barang-barang branded istrinya di klaim sebagai barang KW, kini Pak Sekda bilang anaknya itu waktu merayakan ultahnya yang ke-17 ulang tahunnya di toko, bukan besar-besaran,” tulis akun @DirjenAntiAging seperti yang dikutip Kilat.com pada tanggal 23 Maret 2023.

Di dalam video yang beredar tersebut, tampak Sekdaprov Riau SF Hariyanto mengungkapkan bahwa pesta ulang tahun yang digelar anaknya bukan sebuah pesta yang besar.

“Beredar foto anak saya ulang tahun ke-17, namanya orangtua pada anak pertama berumur 17, bukan yang besar-besar, di toko kok,” ucap Sekdaprov Riau SF Hariyanto.

Baca Juga: Jadwal Tayang dan Link Live Streaming MasterChef Indonesia S10, Ami dan Gio Akan Berjuang di Grand Final!

Halaman:

Editor: Yuliyanti Anggraeni

Sumber: Twitter @DirjenAntiAging

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X