Sabtu, 3 Juni 2023

PPATK Enggan Ungkap Fakta Baru Selain Safe Deposit Box Rafael Alun Trisambodo, Netizen: Nunggu Deal-dealan

- Jumat, 24 Maret 2023 | 13:23 WIB
PPATK enggan ungkap temuan fakta selain safe deposit box Rafael Alun Trisambodo. ( Foto kolase kemenkeu.go.id dan freepik.com)
PPATK enggan ungkap temuan fakta selain safe deposit box Rafael Alun Trisambodo. ( Foto kolase kemenkeu.go.id dan freepik.com)

KILAT.com - Harta kekayaan milik Rafael Alun Trisambodo hingga kini masih menjadi sorotan publik.

Baru-baru ini temuan PPATK mengenai fakta baru selain safe deposit box Rafael Alun Trisambodo kembali bikin geger.

Jika sebelumnya nominal safe deposit box Rafael Alun Trisambodo sebanyak Rp37 miliar yang memuat heboh, kini sedikit lebih berbeda.

Pasalnya Kepala PPATK, Ivan Yustiavandana dikabarkan enggan mengungkapkan temuan fakta baru dengan dalih rahasia.

Baca Juga: Tangis Kevin Sanjaya Pecah saat Peluk Hary Tanoe usai Resmi Menikah dengan Valencia Tanoesoedibjo

Karena hal tersebut lantas salah satu akun Twitter menduga jika PPATK menemukan barang yang memiliki satuan kilogram.

“Wih ketemu brapa Kg nih? Gara-gara si @kurawa nih harta karunya kebongkar,” tulis akun @logikapolitikid.

Tak hanya itu, banyak pula netizen yang menyoroti soal sikap PPATK yang masih merahasiakan temuan tersebut.

"Sifatnya rahasia, jangan-jangan masih nunggu deal-delan," @Epic44729740.

Baca Juga: Resmi Menikah, Kevin Sanjaya Ceritakan Sosok Valencia Tanoesoedibjo Dimatanya

"Jangan seneng dulu, masih dalam proses negosiasi. Nggak kaget kalau yang nanti dipublikasikan hanya 10 persen aja," @dimebag_dhimas.

"Rahasia, mau di nego dlu mau dipublish berapa gede," @Allbird9.

"Rahasia.... kali aja nimbun 1 ton yang diumumin 1 kwintal," @hampir_insap.

Sebelumnya, PPATK juga berhasil menemukan 40 rekening milik Rafael Alun Trisambodo dengan nilai transaksi yang fantastis.

Halaman:

Editor: Marini Darmaya

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X