Sabtu, 3 Juni 2023

Ridwan Kamil Klarifikasi Spanduk Warga Garut, Warganet Ungkap Jalan Rusak Hampir Menyebar se Wilayah Jabar

- Selasa, 21 Maret 2023 | 22:05 WIB
Warganet Ungkap Jalan Rusak Hampir Menyebar di Seluruh Wilayah Jabar. (JPP Jabar)
Warganet Ungkap Jalan Rusak Hampir Menyebar di Seluruh Wilayah Jabar. (JPP Jabar)

KILAT.COM - Baru-baru ini Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil menjadi buah bibir di media sosial.

Hal itu lantaran warga Garut protes atas kepimpinan Ridwan Kamil selama menjabat Gubernur Jabar.

Lantaran tak puas atas kepemimpinan Ridwan Kamil, warga Garut kemudian menggelar aksi dengan membentangkan spanduk.

Spanduk yang dibentangkan warga Garut itu berisikan kekecewan kepada Ridwan Kamil lantaran jalan di daerah mereka rusak.

Baca Juga: Ridwan Kamil Dapat Kritik Pedas yang Bertebaran Soal Banyak Jalan Rusak: Saya Minta Maaf Sebesar-besarnya..

Sehari setelah aksi yang dilakukan warga Garut itu viral, Ridwan Kamil langsung memberikan klarifikasi.

Lewat akun instagram pribadinya, Ridwan Kamil menjelaskan panjang lebar mengenai perbaikan jalan.

Dikatakan Ridwan Kamil sebanyak 71 ruas jalan di Jawa Barat akan segera diperbaiki.

"Tahun 2023 ini, 71 ruas jalan di Jawa Barat segera diperbaiki. Januari-Maret tiap tahun adalah jadwal pelelangan proyek," kata Ridwan Kamil dikutip kilat.com dari akun instagram @ridwankamil, Selasa 21 Maret 2023.

Baca Juga: Sebelum Viral dengan Nissa, Raffi Ahmad Beri Peringatan ke Tiara Andini: Alshad Lebih Playboy dari Aku Loh!

Dikatakan Ridwan Kamil pembangunan jalan di Jawa Barat tertunda lantaran adanya Pandemi Covid-19.

"2 tahun tertunda karena anggaran infrastruktur yang tergeser untuk bantuan sosial Covid 19," katanya.

Dijelaskan Ridwan Kamil, pengerjaan 71 ruas jalan di Jawa Barat itu terbari kepada tiga klasifikasi yakni pemeliharaan berkala, rekonstruksi dan peningkatan jalan.

"Kebanyakan dari total panjang ruas jalan 353,822 kilometer yang diperbaiki itu, klasifikasinya adalah pemeliharaan berkala, pelapisan kembali atau _overlay_ dengan hotmiks," ujarnya.

Halaman:

Editor: Ahmad Fiqi

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X