KILAT.COM - Mantan kekasih Mario Dandy Satriyo, Anastasia Pretya Amanda alias APA masih menjadi perhatian publik.
Seperti diketahui, Anastasia Pretya Amanda dituding sebagai provokator terjadinya penganiayaan Mario Dandy Satriyo terhadap David.
Tuduhan terhadap Anastasia Pretya Amanda itu pun diucapkan langsung oleh pihak kuasa hukum Mario Dandy Satriyo dan AG sebelumnya.
Menanggapi hal tersebut, perempuan yang akrab disapa Amanda itu membantah atas keterlibatannya dalam kasus Mario Dandy Satriyo.
Baca Juga: Mario Dandy Satriyo Diduga Kabur Usai Isi Bensin, Tunjukkan Diri Biar Disebut Jagoan?
Bahkan, Amanda yang didampingi tim kuasa hukum telah melaporkan Dandy cs terkait dugaan pencemaran nama baik ke Polda Metro Jaya.
Sementara itu, pengacara Amanda, Enita Adyalaksmita mengatakan bahwa kliennya mengalami kerugian mental akibat dari kasus yang menyeretnya.
Pihaknya pun menyayangkan atas perbuatan Dandy yang telah mengaitkan mantan kekasihnya itu.
"Kita harus saling menghargai, kalau suatu hubungan yang sudah berakhir itu kita harus tidak boleh membicarakan hal-hal yang lain," ujar Enita pada Kamis, 16 Maret 2023.
Baca Juga: Kembali Terungkap! Ternyata Mario Dandy Satriyo Pernah Tidak Membayar Tol dan Kabur Dari SPBU
"Baik kelebihan maupun kekurangan, tidak elok dan tidak etis, orang sudah berakhir, mereka sudah menjalani hidup masing-masing," sambungnya.
Terlebih lagi, Dandy telah memiliki kekasih baru yang tidak lain merupakan AG.
"Sepeti yang kita lihat MDS kan udah punya kehidupan baru dengan AG, gak etis lah mengaitkan Amanda terus mereka terjerat dengan suatu perbuatan mereka sekarang ini," tutur Enita.
"Mengait-ngaitkan itu yang kami tegaskan tuduhan itu tidak benar," tuturnya lagi.
Artikel Terkait
Namanya Terseret Kasus Penganiayaan David, Anastasia Pretya Amanda Laporkan Mario Dandy Satriyo CS ke Polisi!
Imbas Terseret Kasus Mario Dandy Satriyo, Anastasia Pretya Amanda atau APA Hingga Dipanggil oleh Pihak Ini!
Pantas, Ternyata Ini Alasan Pihak Anastasia Pretya Amanda Polisikan Mario Dandy Satriyo CS dengan Pasal Fitnah
Usai Putus, Anastasia Pretya Amanda Ungkap Hubungan Sebenarnya dengan Mario Dandy Satriyo: Enggak Ada...
Dituding Jadi 'Pembisik' Mario Dandy Satriyo, Anastasia Pretya Amanda Alias APA Dipanggil Pihak Kampus