KILAT.COM - Anak Kepala Bea Cukai Makassar, Andhi Pramono, ikut-ikutan disorot usai harta kekayaan sang ayah dianggap tak wajar.
Pasalnya, anak Andhi Pramono keciduk kerap kali membagikan konten flexing dengan mengenakan beragam outfit mewah dari berbagai brand terkenal dunia.
Bahkan anak Andhi Pramono juga pernah flexing rumah mewah miliknya di salah satu konten akun TikTok nya.
Lantas saja, semua itu menjadi sorotan dan menjadi sasaran empuk para netizen agar kekayaan Andhi Pramono segera diperiksa.
Seakan tahu dirinya dan sang ayah tengah menjadi incaran pemeriksaan kekayaan, kini akun TikTok anak Andhi Pramono dikabarkan lenyap.
Akun TikTok milik perempuan bernama Atasya Yasmine itu diketahui menghilang usai dibocorkan akun Twitter @Paltiwest .
“Atasya Yasmine. Ini di rumahnya yang viral itu. Tiktoknya langsung lenyap,” ujarnya seperti yang dikutip Kilat.com dari akun @Paltiwest, Kamis, 9 Maret 2023.
Unggahan akun @Paltiwest itu sontak langsung diserbu para netizen dengan beragam komentar yang ditujukan pada keluarga Andhi Pramono itu.
Baca Juga: Istri Kepala Bea Cukai Makassar Pamer Pakai Jam Rolex di Mobil Porsche, Suami Bakal Diciduk KPK?
“Pasti sekarang kena insomnia dan terbayang tidak akan bisa menikmati kemewahan lagi jika bapaknya ditahan dan hartanya disita,” ujar akun @Sgrdamai.
“Orang KAYA!! Bebas tunjuk sana tunjuk sini, ngelakuin apa aja. Tapi kalau sudah salah langkah, amsyang,” sahut akun @ajartwiterran.
Bahkan sedikit netizen yang mencibir gaya hidup Atasya Yasmine itu hingga ketidaktahuannya akan sumber harta kekayaan sang ayah.
“Bocil belum tau kalau bokapnya dapat uang halal atau enggak,” beber akun @juandajaya4.
Artikel Terkait
Giliran Anak Kepala Bea Cukai Makassar Jadi Sorotan Gegara Pake Outfit Serba Mahal! Netizen: Gaji Rakyat Lewat
Outfit Anak Kepala Bea Cukai Makassar Andhi Pramono Capai Puluhan Juta, Harga Jepitan Kalahkan UMR Jogja
Satu Lagi dari Bea Cukai, Nama Andhi Pramono Muncul Setelah Beredar Video Rumah Mewahnya di Twitter
Anak dan Istri Kepala Bea Cukai Makassar Andhi Pramono Sering Pamer Baju Balenciaga, Rumah sampai Mobil Mewah!
Profil dan Biodata Andhi Pramono, Kepala Bea Cukai Makassar yang Diduga Miliki Rumah Mewah Bak Istana