KILAT.COM - Melakukan ghibah atau bergosip adalah salah satu perbuatan tercela yang diharamkan dalam agama Islam.
Seperti diketahui, ghibah merupakan perbuatan membicarakan keburukan orang lain yang biasa dilakukan antar individu maupun berkelompok.
Maka dari itu, ghibah sudah seharusnya untuk dihindari, baik itu pada bulan Ramadhan maupun di luar Ramadhan.
Namun, apabila seseorang tidak sengaja berghibah, apakah itu dapat membatalkan puasa?
Baca Juga: Mengharukan! Abrory Djabbar: Almarhumah Nani Wijaya Selalu Ingin Bermanja-manja dengan Suami
Dilansir Kilat.com dari Youtube Yufid TV, ghibah tidak akan membatalkan puasa.
Akan tetapi, berghibah dapat mengurangi pahala puasa.
Tak hanya ghibah, seluruh maksiat yang dilakukan pada saat sedang puasa pun dapat mengurangi pahala puasa.
Adapun Jabir bin Abdillah mengatakan,
"Kalau kamu berpuasa maka berpuasalah pula pandanganmu, pendengaranmu, dan lisanmu, dan jangan kau jadikan hari puasamu seperti hari tidak berpuasa," (Latho'if Al Ma'arif 1/168, Asy Syamilah).
Selain dapat menghilangkan pahala puasa, dosa ghibah ketika berpuasa pun akan dilipatkgandakan.
Nabi Muhammad Shalallaahu Alaihi Wassalaam bersabda:
"Barang siapa yang tidak meninggalkan perkataan zur [perkataan tercela], mengamalkannya, atau tindakan bodoh, maka Allah tidak butuh atas usahanya dalam menahan rasa lapar dan dahaga," (H.R. Bukhari).
Artikel Terkait
Apakah Muntah Dapat Membatalkan Puasa? Berikut Jawaban Buya Yahya
Bolehkah Membersihkan Telinga saat Puasa Ramadhan 2023? Begini Penjelasan Buya Yahya
Daftar Hari Libur dan Cuti Bersama Awal Puasa Ramadhan 2023, Cek Selengkapnya
Hukum Menyikat Gigi Ketika Menjalankan Ibadah Puasa, Buya Yahya Beri Penjelasan Begini: Membatalkan Jika...
Lima Handphone Dengan Kamera Terbaik Di Dunia, Cocok Untuk Kamu Abadikan Momen Saat Buka Puasa Bersama Loh!