Rabu, 22 Maret 2023

Apakah Puasa Ramadhan Kita Tetap Sah Jika Tidak Membaca Niat? Ini Kata Buya Yahya

- Rabu, 15 Maret 2023 | 06:55 WIB
Buya Yahya jelaskan hukum menjalankan puasa apabila tidak membaca niat. ( Youtube/Al-Bahjah TV)
Buya Yahya jelaskan hukum menjalankan puasa apabila tidak membaca niat. ( Youtube/Al-Bahjah TV)

KILAT.COM - Membaca niat merupakan bagian dari rukun puasa.

Membaca niat puasa biasa dilakukan pada waktu sebelum datangnya subuh.

Namun, apakah puasa kita tetap sah jika tidak membaca niat?

Baca Juga: Teks Kultum Singkat Bulan Ramadhan 2023, Tema: Ahli Ibadah Tapi Masuk Neraka

Dilansir Kilat.com dari Youtube Al Bahjah TV, Buya Yahya menjawab pertanyaan terkait sah atau tidaknya puasa ketika tak membaca niat.

"Orang-orang yang kebanyakan mungkin lupa di dalam niatnya, maka boleh niat puasa di awal hari, awal malam puasa, dengan niat puasa satu bulan, itu ikut Madzhab Malik," ujar Buya Yahya.

"Jadi kalo seandainya terjadi karena lupa, maka puasanya tetap sah, menurut Madzhab Malik," sambungnya.

Baca Juga: Tak Cuma Mario Dandy Satriyo, Ini Deratan Kasus Berhasil Diungkap Polisi dari Jejak Digital Sudah Dihapus

Maka demikian, Buya Yahya mengingatkan untuk tidak khawatir selagi ulama telah mengatakan sah.

Selain itu, dikatakan juga menurut Madzhab Imam Syafi'i, bahwasanya seseorang yang telah melaksanakan sahur maka dianggap sah.

"Kemudian dikatakan Madzhab Imam Syafi'i, selagi Anda sudah maka sahur, berarti anda ngerti itu bulan puasa," ujarnya.

Baca Juga: Keren! Klub Papan Atas Liga Inggris Chelsea FC Akan Gelar Buka Puasa Ramadhan Bersama di Stamford Bridge

Hal yang terpenting, jika memang kita telah ingat dengan menjalankan puasa Ramadhan, maka itu sudah dianggap niat.

Meskipun diri kita lupa untuk membaca niat sebelum menjalankan puasa nanti.

Halaman:

Editor: Siti Nurhayati

Sumber: Youtube Al Bahjah TV

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X