Jumat, 31 Maret 2023

Mantap! Panglima TNI Andika Perkasa Sabet Penghargaan Order of Australia

- Selasa, 6 Desember 2022 | 22:47 WIB
Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa  ((ANTARA/Muhammad Zulfikar).)
Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa ((ANTARA/Muhammad Zulfikar).)

JAKARTA, kilat.com- Panglima Tentara Nasional Indonesia (TNI) Republik Indonesia Jenderal Andika Perkasa dianugerahi salah satu penghargaan tertinggi Australia pada upacara yang diselenggarakan di Kedutaan Besar Australia di Jakarta pada Selasa 6 Desember 2022.

"Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa menerima penghargaan sebagai perwira kehormatan Order of Australia (Divisi Militer) atas perannya dalam membangun kerja sama antara tentara Australia dan Indonesia," demikian keterangan tertulis dari Kedubes Australia di Jakarta, Selasa.

Duta Besar Australia untuk Indonesia Penny Williams mengatakan bahwa penghargaan tersebut merupakan sebuah apresiasi atas pencapaian karir Jenderal Andika, terutama atas komitmennya dalam meningkatkan kerja sama antara kedua Angkatan Darat saat menjabat sebagai Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad).

Baca Juga: Tok! Polisi Kembali Terapkan Tilang Manual Khusus Pelat Palsu dan Knalpot Brong

Menurut Williams, upaya Jenderal Andika dalam memperkuat hubungan pertahanan antara Angkatan Darat Australia dan Indonesia telah meningkatkan kemampuan kedua negara untuk bekerja sama dalam mendukung tujuan keamanan bersama.

Dubes juga menambahkan bahwa Panglima telah menjalankan peran penting dalam membangun kepercayaan dan memperkuat hubungan profesional antara militer kedua negara di semua tingkatan.

Bertepatan dengan perayaan ke-11 Ikatan Alumni Pertahanan Indonesia-Australia (Ikahan), kata Dubes, Jenderal Andika merupakan contoh sosok yang luar biasa dalam pentingnya menjalin hubungan antar warga dari kedua negara.

Baca Juga: Delegasi Rusia-Ukraina Bakal Hadiri Bali Democracy Forum ke-15

Editor: Anggi Tiar

Sumber: ANTARA

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X