Sabtu, 25 Maret 2023

Ditinggal Bestie Nikah, Lee Min Ho Protes ke Lee Seung Gi: Situasi Apa Ini?

- Selasa, 7 Februari 2023 | 17:35 WIB
Lee Min Ho komentari pengumuman pernikahan Lee Seung Gi. (NETFLIX)
Lee Min Ho komentari pengumuman pernikahan Lee Seung Gi. (NETFLIX)

KILAT.COM - Kabar bahagia datang dari aktor Korea Selatan Lee Seung Gi. Bintang drama Mouse itu sebentar lagi akan melepas masa lajangnya.

Lewat unggahan di Instagram, Lee Seung Gi mengumumkan siap menikah dengan kekasihnya Lee Da In

Lee Seung Gi bahkan memuji Lee Da In sebagai sosok yang hangat dan penuh cinta. Tak heran, ia ingin Lee Da In selalu ada di sisinya.

"Dia seseorang yang begitu hangat dan penuh cinta, dia orang yang saya ingin selalu ada di sisi saya selamanya," ungkap Lee Seung Gi.

Baca Juga: Masuk Babak 10 Besar, Ini Daftar Nama Kontestan MasterChef Indonesia Season 10 yang Tersisa

"Saya ingin berbagi kebahagiaan kami bersama, dan meski dalam kesulitan hidup, saya ingin melewati itu bersama-sama tanpa melepaskan genggaman," lanjutnya.

Kabar pernikahan Lee Seung Gi dan Lee Da In tak hanya membuat histeris para penggemar.

Sahabat Lee Seung Gi sesama aktor juga ikut menyoroti pelepasan masa lajang pria berusia 36 tahun itu.

Salah satu yang mencuri perhatian adalah komentar dari Lee Min Ho.

Baca Juga: Khutbah Jumat Bulan Rajab Tentang Keajaiban Peristiwa Isra Miraj

Bintang The King: Eternal Monarch ini mengaku sebelumnya telah mengajak Lee Seung Gi menikah.

"Situasi apa ini? Lee Seung Gi menelepon untuk menikah denganku," komentar Lee Min Ho.

Tak tinggal diam, Lee Seung Gi pun langsung menjawab pengakuan sang sahabat yang membuat para fans heboh.

Bukan mengiyakan pernyataan Lee Min Ho, Lee Seung Gi justru mengajak aktor itu untuk tampil di acara pernikahannya sebagai rapper.

Halaman:

Editor: Risvania Andaresta

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X