Senin, 29 Mei 2023

Panas! Ahmad Dhani Larang Once Mekel Nyanyikan Lagu Dewa 19, Ini Alasannya

- Rabu, 29 Maret 2023 | 08:50 WIB
Ahmad Dhani larang Once Mekel nyanyikan lagu Dewa 19. (Kolase Instagram/@ahmaddhaniofficial dan @oncemekelofficial)
Ahmad Dhani larang Once Mekel nyanyikan lagu Dewa 19. (Kolase Instagram/@ahmaddhaniofficial dan @oncemekelofficial)

KILAT.COM - Hubungan dua musisi Tanah Air yang dulunya berteman dekat, Ahmad Dhani dan Once Mekel kini semakin panas.

Diketahui, Once Mekel sempat satu band dengan Ahmad Dhani di Dewa 19 yang menuai kesuksesan besar.

Namun, belakangan ini hubungan Ahmad Dhani dan Once Mekel dikabarkan menjadi menjauh.

Baca Juga: Bela Kemenkeu dengan Klaim Tak Semua Pegawainya Kaya Raya, Eko Lumajang: Banyak yang Punya Utang

Terbaru, Ahmad Dhani secara tegas mengingatkan Once Mekel dengan melarangnya membawakan lagu-lagu milik Dewa 19.

"Saya mengumumkan bahwa saya melarang spesifik, saya melarang Once untuk menyanyikan lagu-lagu Dewa 19 sejak saya ucapkan di media hari ini," tutur Ahmad Dhani, Selasa, 28 Maret 2023.

Lantas, ayah dari Al, El, dan Dul itu pun membeberkan alasan terkait larangan Once Mekel untuk menyanyikan lagu Dewa 19.

Baca Juga: Bak Keajaiban, David Ozora Sudah Tenang, Kini Dilatih Menopang Tubuh: Tangan dan Kaki Nggak Diikat Lagi

"Kenapa? Karena Dewa saat ini sedang melakukan tur setelah lebaran itu setiap minggu dua kali. Jadi tidak boleh ada konser-konser lain yang mengganggu jalannya tur," ujar Dhani menjelaskan.

Meski begitu, menurut suami dari Mulan Jameela itu, Once Mekel tetap boleh menyanyikan lagu-lagu selain milik Dewa 19.

"Once dilarang menggunakan lagu-lagu Dewa dalam konsernya. Lagu-lagu Ahmad Dhani yang lain boleh, khusus lagu Dewa aja. Lagu-lagu saya yang ada di T.R.I.A.D, lagu saya di Ahmad Band, di Reza Artamevia boleh, spesifik di Dewa aja (yang dilaranga)," kata Dhani.

Baca Juga: Soal Polemik Piala Dunia U-20, Achmad Maulana Syarif: Tak Harus Korbankan Mimpi Anak Bangsa

"Jadi inget ya, Once tidak boleh membawakan lagu-lagu Dewa 19, kalau nyanyi lagu saya yang lain boleh," lanjutnya.

Kuasa hukum Ahmad Dhani, Ali Lubis pun menjelaskan soal sanksi tegas yang akan diterima Once Mekel jika dirinya tetap menyanyikan lagu Dewa 19.

"Sanksi pidananya tiga tahun, sanksi perdatanya kurang lebih Rp500 juta," ujar Ali Lubis.

Baca Juga: Soroti Polemik Keikutsertaan Timnas Israel di Piala Dunia U-20, Jusuf Kalla: Justru Dapat Membangun...

Belum diketahui sampai kapan larangan tersebut berlaku. Tetapi, banyak pihak menduga larangan ini merupakan imbas dari perseteruan Ahmad Dhani dan Once Mekel beberapa waktu lalu.

Hal itu bermula ketika Dewa 19 menggelar konser di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara pada 4 Februari 2023.

Saat itu, Ahmad Dhani mengatakan bahwa ada salah satu personel yang meminta bayaran melebihi kesepakatan awal.

Walaupun Dhani tak menyebutkan nama, namun banyak orang menduga sosok yang dimaksud adalah Once Mekel.

Apalagi, Once dikabarkan sempat menolak hadir di konser tersebut dengan alasan sudah ada unsur politik.

Selain itu, Ahmad Dhani juga membeberkan jika selama ini Once Mekel tidak pernah membayar royalti setiap menyanyikan lagu-lagu miliknya.

Di sisi lain, Once beralasan bahwa yang seharusnya membayar royalti tersebut bukan dirinya, melainkan pihak event organizer atau EO.(*)

Editor: Risvania Andaresta

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X