KILAT.COM - Dimansyah harus tereliminasi dari Indonesian Idol 2023 usai tampil membawakan lagu Maudy Ayunda di Spektakuler Show 6 pada 13 Maret 2023.
Seperti diketahui, saat itu Dimansyah tampil berbeda dari sebelumnya dan dengan rambutnya yang lebih rapi.
Apalagi saat itu, Dimansyah mengaku sudah bernazar untuk potong rambut jika dia lolos babak 9 besar.
Namun, sayang harapan Dimansyah harus terhenti untuk melaju ke babak berikutnya Indonesian Idol 2023.
Pada babak Spektakuler Show 6, Dimansyah jadi peserta keempat adalah Dimansyah, yang membawakan lagu "Perahu Kertas" milik Maudy Ayunda.
Penampilan Dimansyah berhasil mendapat standing ovation dari BCL.
Anang berpendapat, Dimansyah tampil tenang malam ini, meski penampilannya masih belum sempurna.
"Tadi penampilan yang cukup mengesankan. Kamu tenang, meskipun ada loosing control dan fals. Tapi, keseluruhan, pembawaan kamu menyenangkan banget," kata Anang.
Menurut BCL, Dimansyah merupakan kontestan pria yang langka, karena bisa bernyanyi dengan teknik head voice.
"Aku suka cara kamu head voice dan falseto. Tidak semua cowok bisa melakukan itu, smooth banget. Nyanyinya ringan, tapi bobotnya ok banget," ujar BCL.
Rasanya amat sangat nyampe. Kamu semakin berkembang. Kalau kamu meningkat terus, bahaya buat konstestan lain," puji BCL.
Namun sayang, Dimansyah harus tereliminasi dari Spektakuler Show 6 Indonesian Idol 2023.
Artikel Terkait
Ramalan Zodiak Beruntung 14 Maret 2023 Aquarius Pisces: Penghargaan Atas Prestasi Kerja Anda Terbayarkan
Profil dan Biodata Park Ji Ah, Pemeran Ibu Moon Dong Eun yang Merupakan Villain Sebenarnya di The Glory 2
Pontang Panting Amankan Harta, Rafael Alun Disebut Manfaatkan Anak untuk Miliki Safe Deposit Box: Jumlahnya...
Tidak Ada Pelecehan Terhadap AG! Kuasa Hukum David Tegaskan bahwa Mario Dandy Satriyo Berupaya Membela Diri
Luapkan Emosi Soal Rafael Alun dan Pegawai Bea Cukai Hidup Hedon, Gus Arya: Mafia Keuangan Harus Diberantas