KILAT.COM - Dimansyah bawakan lagu Cinta di Ujung Jalan milik Agnez Mo di panggung Spektakuler Show 3 Indonesian Idol 2023.
Dinyanyikan penuh dengan rasa, ternyata tidak cukup untuk membuat para juri puas dengan penampilan Dimansyah Indonesian Idol 2023.
Bunga Citra Lestari (BCL) menilai, pembawaan Dimansyah dinilai kurang berani sehingga hasilnya kurang maksimal dan kurang ‘nendang’.
Penampilan kedua di panggung Spektakular Show 3 oleh Dimansyah mendapat kritikan dari para juri.
Indonesian Idol 2023 memasuki Top 12 Spektakuler Show 3, hari ini, 20 Februari 2023 yang ditayangkan di stasiun TV RCTI.
BCL komentari tentang nada yang digunakan oleh Dimansyah terlalu rendah sehingga kurang spektakuler tapi tetap indah.
“Mungkin saran aku kamu bisa eksplorasi lebih lagi bagimana caranya lebih bisa bermain lagi dan lebih berani aja gitu,” ucapnya.
Mengingat minggu lalu Dimansyah mendapatkan 3 standing ovation, pembawaannya di penampilan sebelumnya dirasa lebih lepas.
Baca Juga: Ledakan Dahsyat Petasan di Blitar Hancurkan 25 Rumah: Berikut Kronologi hingga Data Lengkap Korban
Miliki penilaian yang sama dengan BCL, Judika pun meminta agar Dimansyah lebih berani, walaupun pada lagu ‘To Love Somebady’ penampilannya kali ini sudah lebih baik.
“Berani aja, walau apapun yang terjadi, tapi kita udah habis-habisan kita bisa berdiri dengan kepala tegak,” katanya.
Judika pun memberi contoh kepada Dimansyah, agar dirinya bisa lebih yakin dan lebih bisa percaya diri.
Mengikuti saran Judika, Dimansyah mencoba dan ternyata dirinya mampu improvisasi dengan baik.
Artikel Terkait
Catat! Ini Bocoran Lagu yang Akan Disuguhkan dari 12 Kontestan Indonesian Idol 2023
Ini Prediksi Babak Spektakuler Show 3 dan Cara Vote Peserta Indonesian Idol dengan Mudah
Tampil Perdana, Neyl Sulap Lagu Bintang Kehidupan di Indonesian Idol 2023, Rossa: Ini Improvisasi Tersulit
Kurang Greget, Penampilan Dimansyah Tuai Kritikan dari BCL di Indonesian Idol 2023: Ada Part Belum Nendang
Keren! Nabilah Tampil Centil di Lagu Jangan Gila di Spektakuler Show 3 Indonesian Idol 2023, BCL: On Point