JAKARTA, kilat.com- Peresmian Masjid Al Jabbar Bandung tinggal menghitung hari, tepatnya Jumat 30 Desember 2022. Menurut Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, selama ini Provinsi Jawa Barat tidak memiliki Masjid Raya.
"Selama ini Provinsi Jawa Barat tidak punya Masjid Raya. Selama ini menumpang ke Masjid Agung Kota Bandung," tulis pria yang akrab disapa Kang Emil itu di Instagram @ridwankamil, Rabu 28 Desember 2022.
Masjid Al Jabbar menjalani proses pembangunan selama lima tahun. Sempat terhenti dua tahun karena pandemi, masjid indah itu kini siap menjadi rumah ibadah yang nyaman bagi umat Muslim dan mampu menampung 50 ribu jemaah.
Baca Juga: Ridwan Kamil: Masjid Al Jabbar Bandung Bisa Tampung 50 Ribu Orang
Selain Masjid Al Jabbar, terdapat fasilitas lain yang ikut dibangun seperti Museum Rasulullah dan sejarah Islam Nusantara, serta hutan kota.
"Biaya pembangunan kawasan ini bukan hanya untuk Masjid saja. Biaya pembangunan ini untuk :
1. Proyek Masjid itu sendiri.
2. Proyek Museum Rasulullah dan sejarah Islam Nusantara
3. Proyek danau pengendali banjir
4. Proyek taman/hutan kota yang masif," lanjutnya.
Masjid Al Jabbar Bandung juga memiliki arsitektur yang unik. Dari kejauhan, pemandangan masjid terlihat seperti mengapung di atas air. Namun ketika didekati. masjid sebenarnya tak mengapung.
Baca Juga: Termegah di Bandung, Masjid Al Jabbar Jadi Kado Akhir Tahun 2022 bagi Warga Jabar
Masjid Al Jabbar berdiri megah di tengah-tengah danau sehingga terkesan mengapung di air.
Masjid yang berlokasi di kelurahan Cimenerang, kecamatan Gedebage, kota Bandung ini mempunyai ornamen yang tak kalah menarik.
Masjid Al Jabbar menampilkan ornamen berbentuk kerucut dengan kaca berwarna-warni. Bangunan masjid berbentuk persegi dengan ukuran 99 x 99 meter dan terdiri dari tiga lantai.
Susana di sekitar masjid rancangan Ridwan Kamil itu juga terasa sejuk. Pada malam hari, pemandangan Majid Al Jabbar semakin cantik berkat cahaya lampu yang mengelilingi halaman masjid.
Sambutan baik pun datang dari masyarakat. Netizen mengaku tidak sabar untuk segera mengunjungi Masjid Al Jabbar Bandung.
"Masyaallah cantik banget," kata warganet.
Artikel Terkait
Soal Ridwan Kamil Gabung Golkar, Airlangga: Sabar, Tinggal Menunggu Waktu
Akbar Tandjung Siap Sambut Ridwan Kamil Jika Berlabuh ke Partai Golkar
Ridwan Kamil: Masjid Al Jabbar Bandung Bisa Tampung 50 Ribu Orang
Momen Kocak Jokowi Ikut Main Latto-Latto Alias Nok-nok Diajari Ridwan Kamil, Presiden: Kok Gak Bunyi?