1. Goreng terong sampai setengah matang, angkat, tiriskan.
2. Seduh cumi asin dengan air mendidih, biarkan 15 menit, bilas dan cuci bersih lalu tiriskan.
3. Tumis bumbu yang sudah di tumbuk kasar sampai wangi, tambahkan kecap manis , garam, kaldu jamur, dan gula merah, aduk sampai rata. Masukkan cumi asin, aduk sampai rata.
4. Masukkan juga terong, aduk kembali sampai rata, tambahkan sedikit air bila perlu.
5. Tes rasa, bila sudah pas matikan api.
6. Sajikan.
4. Ayam Lodho
Baca Juga: Demi Kesembuhan David, Orang Ini sampai Rela Bawa Air Zam-zam dari Tanah Suci
Bahan:
- 1 ekor ayam kampung, belah tengah
- 700 ml santan dari 1 butir kelapa tua
- 20 buah cabai rawit utuh.
- 3 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
- 1 ruas lengkuas, geprek
- 2 buah serai, geprek
- 8 butir bawang merah, haluskan
- 4 siung bawang putih, haluskan
- 3 ruas kencur, haluskan
- 1 ruas kunyit, bakar lalu haluskan
- 1 ruas jahe, haluskan.
- 3 butir kemiri, haluskan
- 1 sdt ketumbar, haluskan
- 1 sdm gula merah
- gula dan garam secukupnya
Cara memasak:
1. Bersihkan ayam.
2. Bakar hingga ayam matang, bolak-balik di atas grill pan dengan api kecil sampai ayam berwarna sedikit gosong kehitaman dan matang.
3. Tumis semua bumbu, tuang ke dalam rebusan air mendidih.
4. Masukan cabai utuh dan santan.
5. Tunggu hingga mendidih lalu masukan ayam.
6. Rebus sampai ayam empuk.
7. Koreksi rasa dan sajikan.
5. Ayam Gulai Padang
Baca Juga: Lafaz Surat Ad Dhuha 11 Ayat Lengkap Terjemahan, Bisa Jadi Rekomendasi Bacaan Sholat Tarawih
Bahan
- 1 ekor ayam ayam kampung, lepaskan kulitnya lalu potong-potong
- 1 lembar daun kunyit
- 3 buah asam kandis
- 5 lembar daun jeruk
- 1 batang serai, memarkan
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt kaldu jamur
- 200 ml santan dari 1 butir kelapa
- 300 ml santan encer
Bahan bumbu halus:
- 10 buah cabai merah keriting
- 11 butir bawang merah
- 1 butir bawang putih
- 1 ruas jahe
- 1 ruas kunyit bakar
- 3 butir kemiri, sangrai
- 1 sdt ketumbar, sangrai
Cara memasak:
1. Masak santan encer dengan bumbu halus, asam kandis, daun jeruk, daun kunyit, serai sambil terus diaduk sampai mendidih.
2. Masukkan ayam, garam, kaldu jamur.
3. Aduk sesekali, masak hingga matang.
4. Masukkan santan kental sambil sesekali diaduk.
5. Masak hingga mendidih dan kuah sedikit mengental.
6. Koreksi rasa, matikan kompor dan sajikan.
Artikel Terkait
20 Link Twibbon Gratis Ramadhan 2023, Sambut Bulan Puasa dengan Bingkai Foto Keren dan Paling Baru
20 Ucapan Menyambut Ramadhan 2023 Menyentuh, Cocok untuk Dibagikan ke Kerabat hingga Kolega
Harga Bahan Pokok Berpontensi Naik Jelang Ramadhan 2023, Polri Siap Bantu Kawal Stabilitas Harga
Bacaan Surat Yasin Ayat 1-83, Bisa Dibaca Selama Bulan Puasa Ramadhan 2023 Sebagai Amalan Baik
Jelang Ramadhan 2023, Begini Niat Sholat Tarawih dan Witir Lengkap Tata Cara Dilakukan di Rumah